Photobucket
Tuesday, July 12, 2005
Wiken, Kerjaan & Teknologi
WIKEN
Wiken tadi padat aktivitas. Seharian gak berada dirumah. Dari mulai ke Carefour BSD, dilanjuti nganterin mertua pulang, kemudian jengukin sodara-sodara suamiku yang sakit. Ada 2 orang yang sakit, untungnya rumah mereka jaraknya gak terlalu jauh. Jadinya masih bisa bagi-bagi waktu untuk mengunjungi keduanya. biar adil!.

Oya, Nathan baru potong rambut. niat awal pengen dirapiin aja, tapi dasar tukang cukurnya oon, rambut Nathan malah jadi ludes, plontosss, untungnya bukan gundul yang licin. Walopun dikepala masih nempel rambut yang tidak sampai secenti, tampang Nathan jadi lucuuuu banget, aku jadi gemesss, mirip banget ama temen Bobo Ho yang jago kungfu itu. Fotonya belum sempet aku dijepret. Mudah-mudahan hari ini bisa motoin, biar besok bisa majangin hehehe...

KERJAAN
Kerjaan kantor memang lagi banyak-banyaknya neh! ampe puyeng bagi waktu untuk istirahat, even waktu makanpun terpaksa kerja. Biasanya pagi-pagi setelah saat teduh, masih bisa utak-atik blog, masih bisa blogwalking, dan sebagainya.Sekarang kok jadi susah begini ya? mudah-mudah seminggu kedepan semuanya akan kembali normal lagi. Terlalu banyak permintaan report, mo gak mau, banyak yang musti disiapin, document yang mesti di copypun sudah setinggi dengkul, mana yang ngopy satu org lagi. Kurir masih dalam kondisi sakit (akibat kecelakaan). Kerjaan emang gak ada habisnya.


TEKNOLOGI
Baru-baru ini aku sering dapat mail dari temen-temenku juga suami tentang Gadget si pengintip tubuh. HP yang dilengkapi inframerah, Konon, teknologi ini digunakan untuk keperluan militer dan keamanan. Misalnya untuk melihat benda atau senjata yang disembunyikan di balik baju, memperjelas pandangan di malam hari atau untuk mendeteksi gerakan penyusup. Tapi ternyata teknologi ini mulai disalahgunakan, sebagian orang-orang yang berotak kotor (kasar banget gak sih!) mulai mengunakannya untuk memuaskan napsu mereka, untuk melihat lekuk tubuh dibalik pakaian. Gila'kan! kita pake bajupun sama aja kayak telanjang. Aduh duhhh gimana tuh! Terus terang aja ini cukup mengesalkan! Yang kena sasaran pasti kaum wanita.

Apalagi Jenis HP tersebut sangat mudah diperoleh, bahkan bisa dimodifikasi. harganya pun terjangkau. Apa jadinya nanti, orang-orang "nude" akan kliatan berseliweran. Pastilah di internet akan bermunculan foto-foto "bugil". Jangan-jangan suatu hari foto kita akan terpampang di internet. tolongggg!!!







posted by Liana @ 7:41 AM  
0 Comments:
Post a Comment
<< Home
 
 
Clock


Tangerang
Get paid to write online

Earn Money from Blogvertise

Advertise On This Blog

William in memoriam

Lilypie Angel and Memorial tickers

Nathan & Kenzie's Ticker

Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers Lilypie - Personal pictureLilypie Second Birthday tickers

Anniversary

Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers

Shout box


ShoutMix chat widget

Box Journal
Archives
Friends & favorite link
Powered by

Isnaini Dot Com and Car Pictures

BLOGGER

/