Photobucket
Wednesday, June 02, 2010
Wil, hari ini mama kangen...
Will...
Sebenarnya kemarin juga mama sudah kangen sama kamu, tapi masih mama simpan dalam hati.
Hari ini mama sengaja tulis disini, biar orang tau betapa mama merindukanmu sayang....

Will...
Sering kali mama bertanya dalam hati, apakah nanti saat kita bertemu di Surga mama bisa mengenalimu? karena mama bahkan tidak pernah melihatmu! tapi tentu kamu bisa kan sayang?... Selama 9 bulan itu, pasti William lebih tau tentang mama, Will juga pasti bisa mengenali suara mama? juga tau kebiasaan mama kan? atau mungkin Will juga tau musik kesukaan mama?

Will...
Mama ingat, ketika hamil dirimu...pernah sekali kamu melambaikan tangan mungilmu dan itu tergambar jelas di layar usg. Saat itu, mama, koko, dan papa begitu senang melihatmu bergerak lincah.
Mama juga selalu minum vitamin yang diberikan dokter, juga tidak lupa minum susu hamil walaupun seringkali membuat mama eneq.
Mama juga rajin kontrol ke dokter setiap bulannya...
Mama selalu bersemangat ketika harus mengintipmu lewat usg. Tapi mama tidak tau kalo kamu sakit...


Will...
Mama pernah bertanya sama papa, bagaimana rupamu? mirip siapakah dirimu? Papa bilang kalau kamu mirip koko Nathan waktu bayi...,tubuhmu mungil, hidungmu pesek. Kulitmu juga putih bersih. Mama berusaha membayangkan wajahmu...
Mama juga sering menyesali diri, kenapa tidak diijinkan melihat dan memelukmu walau hanya sekali...
Mama juga sering sedih kenapa papa juga lupa mengambil fotomu walau hanya sekali...

Akh...mama harus ingat....tidak seharusnya mama menyesali diri ya nak...toh kamu sudah bahagia disana, karena sekarang kamu tidak lagi sakit.


Will...
4 tahun telah berlalu, mungkin orang-orang tidak pernah menyadari keberadaanmu. Mungkin orang-orang juga tidak tau kalo kamu pernah hadir dalam kehidupan mama. Walaupun Bapa tidak pernah mengijinkan mama memelukmu, mencium, melihatmu, atau bahkan menyusuimu...bagi mama William adalah belahan jiwa, malaikat kecil yang memberi mama banyak pelajaran hidup yang berharga.
Di sana William tidak kesepian kan? Akh! kenapa mama menanyakan pertanyaan bodoh ini! tentu saja tidak ya dear, di sana Will kan bersama Bapa pemilik semesta alam...di sana pasti Will mama berbahagia..., bermain dan tertawa seperti kata Aunty Aiai ya:)

Will, happy 4th birthday in heaven ya dearrr....mommy sayang kamu....


Ini kutipan comment Aunty di FB, sayang untuk dibuang, mama keep disini untuk dikenang...



posted by Liana @ 11:51 AM  
9 Comments:
  • At 2:05 PM, Anonymous Lidya said…

    happy 4th birthdat ya Will, yang tabah ya. berarti seumuran pascal ya. Allhamdulillah aku ga sampai kehilangan walaupun sudah ketar-ketir waktu melahirkan sampai tidak berani mengabarkan kelahiran sama teman2 krn tidak siap untuk kehilangan.

     
  • At 2:38 PM, Anonymous Anonymous said…

    pastinya Will inget donk sama mommynya... tabah ya Sar :)

     
  • At 3:57 PM, Blogger Pucca said…

    baru tau sar, ternyata sebelum kenzie ada william..
    iya dia udah bahagia di surga, inget boleh tapi jangan sampe sedih ya.. kan ada 2 malaikat lain di rumah :)

     
  • At 12:04 AM, Blogger Cyntha said…

    kita senasib sar...gw jg kehilangan baby yorin ku pas kandungan 8 bln. sekarang nov ini harusnya umurnya jg 4 thn. bener kata aunty aiai mereka pasti bahagia disana *duh gw jd ukutan sedih nih, sampe ngucur. bagus n pas banget kata2 penghiburannya* :)

     
  • At 1:05 AM, Blogger Arman said…

    aduh gua jadi sedih ngebacanya... :(

    jangan sedih2 ya.. will pasti berbahagia di surga.... :)

     
  • At 12:47 PM, Blogger yenni 'yendoel' said…

    percayalah, wil sudah bahagia di surga kok.

     
  • At 5:59 AM, Anonymous edratna said…

    Will akan selalu mendoakan mommy dari surga. Jangan sedih mommy, karena Will justru bahagia disini

     
  • At 10:57 PM, Anonymous Anonymous said…

    aduh, aku jadi sedih bacanya...
    somehow, I know how it feels...
    aku juga kehilangan calon bayiku hampir 3 thn yll. Dan sekarang belum dikasih lagi.
    Berat banget waktu itu, tapi sekarang udah bisa mikir positifnya. mungkin lebih baik begitu, mengamini kata dokter, melihat kasus gugurnya, bisa jadi my baby akan terlahir cacat jika waktu itu kehamilan dipertahankan.
    keep strong ya... I believe that they become little cute angels there in heaven... they are happy in the right peacefully place as well...
    So smile, sweet mommy...

     
  • At 7:09 AM, Blogger Liana said…

    For All: Thank you:)

     
Post a Comment
<< Home
 
 
Clock


Tangerang
Get paid to write online

Earn Money from Blogvertise

Advertise On This Blog

William in memoriam

Lilypie Angel and Memorial tickers

Nathan & Kenzie's Ticker

Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers Lilypie - Personal pictureLilypie Second Birthday tickers

Anniversary

Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers

Shout box


ShoutMix chat widget

Box Journal
Archives
Friends & favorite link
Powered by

Isnaini Dot Com and Car Pictures

BLOGGER

/