Photobucket
Wednesday, August 26, 2009
KENZIE ANIELO STENLIE
I'm back!
Hari ini tepat seminggu sejak kelahiran Ken ken panggilan kesayangan buat putraku.

Flash back ke seminggu yang lalu.


Tanggal 18 Agustus 2009,
sehari sebelum due date cesar.Pada hari ini, aku ditelepon kembali oleh rumah sakit, susternya bilang cesar bisa dilakukan pagi hari sesuai permintaanku, padahal sebelumnya dokter baru bisa melakukan operasi diatas jam 12. Kebayang dong laparnya. Dan yang paling aku takutkan kalo cesar jam segitu aku udah kelaparan dan mual, apalagi dengan riwayat maagku. Suster memintaku untuk langsung menginap malam itu juga di RS biar mereka bisa mempersiapkan proses menjelang cesarnya dengan mudah. Tapi karena jarak rumahku ke RSB hanya 5 menit, aku lebih memilih istirahat dirumah saja. Kebayang kan? kalo di RS senyaman apapun tetap lebih nyaman rumah di sendiri.

Tanggal 19 Agustus 2009, Kenzie born
Pagi pagi, jam 6.30wib aku dan suami tiba di RSB, setelah periksa tekanan darah segala macem. Dan setelah membayar down payment, aku kembali disuruh istirahat dikamar, dan diminta turun ke lantai bawah jam 8.30wib. Setelah itu barulah proses persiapan ceasar dimulai. Pertama kali aku diminta menganti baju dengan baju operasi yang berwarna hijau itu. Setelah itu lengan kiriku dipasang selang infus. Lengan kanan di suntik test alergi, sedikit sakit. Sepertinya cesar kali ini aku ngerasa kok kayaknya udah gak terlalu sakit ya? apa karena udah keseringan di suntik sono sini. Jadinya kok kayak digigit semut doang. Padahal malamnya aku agak kuatir, mikirin sakitnya saat dipasang infus, sakit saat test alergi suntik bawah kulit, dan saat suntik bius dipunggung. Sukurlah, satu-satu proses yang aku takutkan itu dilewati dengan baik. Sesaat memasuki ruang operasi, perasaanku sedikit deg-degan juga. Aku mulai komat kamit berdoa, supaya diberi kekuatan, diberi kemudahan dalam menjalani proses kelahiran ini.


Dokter mulai memasuki ruang operasi, aku mulai berusaha tenang. karena jam di ruang operasi itu mati. Aku langsung bertanya ke dokter anestasinya “Jam berapa?” dan jarum jam menunjukkan 9.35Wib. Kakiku mulai mati rasa. Dan sesaat kemudian selang infuse mulai dipasang dihidungku, termasuk pemantau tekanan darah dan sebagainya mulai terpasang, dan seperti biasa, selembar kain hijau diletakkan tepat didepanku untuk menghalangi pandanganku melihat perutku saat dilakukan operasi. Berselang 10 menit kemudian, tepatnya 9.45 wib, terdengarlah tangisan buah hatiku “Ken ken” nyaring dan melengking khas suara bayi….oaaa oaaaaaaa oaaaaaaaa………aku langsung mengucapkan “Puji Tuhan”, dan menanyakan apakah dedek dalam kondisi baik, sehat dan normal.

Yup! Kenzie lahir dengan baik, dengan berat yang menurut dokter 3kg, panjang 49cm. Aku langsung mendapatkan ucapan selamat dari para dokternya. Namun beberapa detik setelah kelahiran Kenzie, aku merasa mual dan pengen muntah. Dokter langsung menyuntikkan obat penghilang mual melalui jarum infusku, tapi tidak lama kemudian rasa mual itu datang lagi, kemudian dokter kembali menambahkan obat mualnya….huh! aku baru pertama kali merasakan mual saat operasi masih berlangsung. Rencanaku untuk IMD tetap berjalan, aku langsung meminta Kenzie untuk IMD, proses IMD memang luar biasa. Amazing banget! Kenzie yang tadinya menangis langsung terdiam ketika ditaruh didadaku. Dia keliatan begitu mungil, rambutnya masih ada bercak bercak darah, kulitnya lembut sekali. Kenzie begitu mempesona. Aku langsung jatuh cinta…, hatiku terharu sekali. Akhirnya Kenzie bisa aku sentuh setelah sembilan bulan diperut. Ketika IMD selesai, Kenzie langsung menangis. Oh! My lil boy, ternyata udah ngerti kalo aku mamanya. Tak terasa airmataku jadi keluar, sungguh terharu. I Love you Ken Ken….
Ketika semua proses operasi selesai, aku di bawa menuju ke ruang pemulihan. Ternyata perjuanganku belum berakhir. Sesaat diruang pemulihan, mataku terus mengeluarkan airmata. Dan sepertinya bengkak, dan semakin membengkak. Sangat menganggu, kemudian tiba tiba aku merasa begitu mual dan ingin muntah. Dan kemudian muntah tanpa tertahankan. Aku sedikit mengalami sesak. Menurut mamaku, mukaku membiru saat itu, mamaku jadi ketakutan melihat reaksiku saat itu. Cepat-cepat dipanggilnya suster yang masih berlalu lalang disitu. Kemudian, aku disuntik obat anti alergi, menurut sang dokter, aku alergi terhadap obat penahan rasa sakit, sejenis obat yang dimasukkan lewat an*s, sungguh sangat tersiksa. Aku heran kenapa bisa begitu, padahal aku telah dites alergi, dan tidak menunjukkan tanda-tanda alergi. Dan ternyata menurut dokternya tes yang dilakukan itu untuk antibiotic, bukan untuk obat penahan rasa sakitnya. Hiks! Tersiksa sekali rasanya. Mataku tidak juga kempes, walaupun telah lewat 2 jam. Mualnya memang telah hilang, tapi tetap saja dengan keadaan seperti itu, aku merasa menderita. Hiks!

Aku sedikit kecewa, padahal 2 cesar sebelumnya aku tidak pernah mengalami reaksi yang demikian. Mestinya dari riwayat cesar sebelumnya mereka bisa predik, kira-kira obat apa yang cocok buat aku. Seharusnya hal itu tidak perlu terjadi.Dibalik semua kejadian itu, aku tetap bersyukur, karena Ken Ken telah lahir, dan pemulihan bekas cesarku juga tidak lama, sakitnya tidak begitu terasa. Menurut suster jaga, kondisiku pulih dengan cepat. Setelah Keteter dilepas, aku langsung bisa ke kamar mandi sendiri, dan rasanya tidak sesakit waktu melahirkankan Nathan. Dan sekarang dihari ke-7 aku bahkan sudah bisa tidur sambil memeluk guling...hehehe....

Oya, pangeran kecilku ini kami namakan "KENZIE ANIELO STENLIE",yang mana kami berharap agar malaikat kecil kami ini bisa menjadi seorang pemimpin, juga bisa menjadi orang yang bijaksana nantinya. Bisa menjadi kebanggaan keluarga Stenlie, dan selalu menjadi anak Kristus yang sejati. Banyak juga yang bertanya-tanya, “kok, namanya berbau jepang?”. FYI aja, Kenzie itu bukan bahasa jepang kok, tapi bahasa sansekerta.

Photobucket
KENZIE sesaat setelah dilahirkan.


Photobucket
Ken Ken lagi bobo pules

Photobucket

Ken ken & Tan tan, 2 pangeran hatiku

Labels:

posted by Liana @ 9:19 AM  
12 Comments:
  • At 11:40 PM, Blogger Arman said…

    congratulations!!!!

    lucu baby kenzie.. :)

     
  • At 2:41 AM, Anonymous lisa said…

    Congratulation Sarie n family ! Senengnya ya ada baby lagi di rumah...

     
  • At 9:13 AM, Anonymous angel said…

    selamat ya sarie akhirnya udah melahirkan dgn lancar. bagus nama baby nya yah :) smoga ken ken dan mommy sehat2 selalu.

    BTW, IMD nya berlangsung berapa lama sar?

     
  • At 10:34 AM, Anonymous santi said…

    congrats sar....lucu banget ken2..akhirnya smua sehat lancar ya...GBU all ya.. :)

     
  • At 10:45 AM, Blogger Mommy Axel said…

    Waahh.. Selamat ya Te. Tan2 udah jadi Koko ya sekarang.

    Puji Tuhan banget semua lancar ya. Aduu.. itu yang alergi2 itu, serem, ampe deg2an bacanya.

    Ken2, tumbuhlah jadi anak yang baik, tumbuhlah menjadi pemimpin yang bijaksana, sesuai harapan mamamu ya. Muach muach.

     
  • At 1:05 PM, Blogger Keke Naima said…

    selalu ada cerita menarik ttg kelahiran ya.. selamat ya atas kelahiran baby Ken.. :)

     
  • At 5:59 PM, Anonymous KeYNe said…

    congratulation yaaa....huhuhu senangnyaaa...nama anaknya mirip ama namanya michael: Michael Kenzo (mirip ama Kenzie yak??)...

    btw, gantian nih, sekarang gue yg expecting anak keduaaa...hahahhaa....

     
  • At 3:48 PM, Blogger Once in a Lifetime said…

    Selamat!! Kenzie cakep deh, arti namanya apa nih?

     
  • At 9:24 AM, Blogger Cyntha said…

    sarie...congrats yaaa...demen deh ngeliat foto tan2 n ken2 berduaan... keliatan banget tuh si ko2 seneng punya de2 :D

     
  • At 7:48 PM, Blogger Pucca said…

    wow..namanya kenzie.. anak temen kantor gua juga kenzie hihi..congrats yaaaa :D

     
  • At 5:07 AM, Blogger Michael, Ryan , Emily's Mommy said…

    Selamat ya Sarie, nama yang bagus sekali..
    Semoga jadi anak yang diharapkan mama papa , sesuai namanya yang bagus..

    Iya mirip nama jepang tuh :)

     
  • At 3:31 PM, Blogger Ochie said…

    Congrats yah Mommy...koko Nathan jadi punya dede temen main dech...selamaaaatttt...btw ada award dibloggku untuk Mommy,,,diambil yah...

     
Post a Comment
<< Home
 
 
Clock


Tangerang
Get paid to write online

Earn Money from Blogvertise

Advertise On This Blog

William in memoriam

Lilypie Angel and Memorial tickers

Nathan & Kenzie's Ticker

Lilypie - Personal pictureLilypie Kids Birthday tickers Lilypie - Personal pictureLilypie Second Birthday tickers

Anniversary

Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers

Shout box


ShoutMix chat widget

Box Journal
Archives
Friends & favorite link
Powered by

Isnaini Dot Com and Car Pictures

BLOGGER

/